I am Me Series #1 I'm A Little Lady (Aku Dapet) Si Kecil Udah Baligh, Nih!



Data Buku :

Judul buku : I am Me Series #1 I'm A Little Lady (Aku Dapet)
Penulis       : Tiffany Robyn Sutikno
Ilustator     : Ade Chintya
Penerbit     : RB Publishing
ISBN        :  978 602 73230 8 7
Kategori    : Pictbook










Pas pulang sekolah jemput Aisha, ada obrolan menarik. Si Ibu A cerita kalau anak sulungnya yang baru kelas 6 SD kemarin minta pulang lebih awal. Ternyata si anak mengalami menstruasi untuk yang pertama kalinya. Hebohlah dia. Bagian belakang rok hijaunya ngecap kena darah. Jadi karena malu, dia nangis minta pulang duluan. 




Jadi nggak salah ya, kalau tokoh utama buku seri ini adalah anak usia SD. Okey?

Dulu, aku mens pertama saat duduk di kelas 2 SMP, itu juga di sekolah. Tapi beruntungnya aku, keluarnya pas mau berangkat sekolah. Jadilah sepagian itu sebelum berangkat sekolah aku dikasih wejangan macam-macam sama Mama. Aku juga shock. Kaget. Secara aku belum tau banyak soal mens ini. 

Jadi, pas nemu buku ini, aku langsung mupeng. Pengen ngasih info sejelas-jelasnya sama Aisha tentang dia yang akan beranjak dewasa. 

Buku I am Me Series ini ada 4 seri. I'm A Little Lady ini aku tulis sebagai seri pertama. Di bukunya sih nggak ada tulisan ke satu, kedua dan seterusnya. Ini biar aku ngasih infonya jelas dan bertahap aja. 

Menjelaskan tentang mens ini, kadang kita sebagai Ibu agak gimana gitu ya. Yakin banget kalau si anak pasti akan tahu sendiri. Iya emang. Tapi menurutku, sebaiknya kita sebagai ibu yang seharusya jadi gerbang informasi awal untuk putri kita. Biar dia nggak nyari infonya ke mana-mana yang belum tentu benar.

Setuju?

Menstruasi adalah hal normal yang akan dialami oleh wanita. Itu pertanda putri kita sudah baligh. Berlaku baginya segala hukum halal haram. Termasuk di dalamnya menjalankan  5 Rukun Islam dengan bermacam kewajiban di dalamnya. Jangan lupa beritahu itu pada putri kecil kita.

Informasi tentang mens ini disampaikan dengan bahasa anak-anak. Meski begitu, kita wajib mendampingi saat anak membaca buku ini. 


 
penjelasan singkat bagaimana darah keluar dari vagina
.

Vagina ya Mom, katakan itu. Karena itu namanya, jangan pakai nama lain.
Bagi kita yang udah terbiasa dengan tamu bulanan ini, pasti udah paham banget cara pakai pembalutnya. Jadi kalau putri kita bertanya tentang cara pakai pembalut, pastikan kita jawab dengan benar. Tak perlu membuat malu putri kita dengan mengatakan, masa begitu saja nggak bisa. Plis, Mom, itu pengalaman baru buat mereka. Beritahu mereka. 
cara pakai pembalut

Bisa dipraktekan bareng putri kita, Moms. Mulai terbuka ya, Moms, karena biasanya saat anak perempuan yang sudah memakai pembalut, dia merasa jadi wanita bukan anak-anak lagi (*pengalaman pribadi), jadi  jangan sungkan untuk menjelaskan hal-hal terkait kewanitaannya. Termasuk memberitahu segala hal yang akan dia rasakan saat mens tiba. Mulai uring-uringan, nafsu makan yang meningkat, munculnya jerawat dan sebagainya. Ajari juga si anak menghitung kapan mens berikutnya datang.
 
yakinkan putri kita bahwa dia akan senang jika mensnya datang

Oh ya, keempat seri ini dibuat bilingual book. Full colour dan enak dibaca. Kertas tiap halamannya lumayan tebal. Jadi walau buku itni tipis, insya Allah awet. Harganya (menurut saya) lumayan mahal untuk buku yang tebalnya hanya 28 halaman. Buku ini tak ada nomor halamannya, ya. Saya ngitung sendiri. Hehehe.Tapi kalau dilihat dari segi manfaatnya, jelas lebih besar manfaatnya.

Siap jadi ibu untuk anak perempuan yang mulai baligh?

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

I Am Me Series #2 : I'm Growing Up (Aku Berkembang)

Princess Academy : Sahabat Sejati